Jumat, 12 Mei 2017

7 Penyebab Kulit Wajah Berminyak

7 Penyebab Kulit Wajah Berminyak

Baca Juga

Informasi Kesehatan - Apakah anda memiliki keluhan dengan kulit wajah berminyak? Ketahuilah sebenarnya kulit berminyak dipicu oleh kelenjar minyak yang berlebihan. Memiliki kulit yang berminyak memang sangat rentan untuk terinfeksi dengan mudah oleh kuman serta kotoran penyebab jerawat serta kulit kusam.

7 Penyebab Kulit Wajah Berminyak


Tapi apakah anda tahu penyebab wajah berminyak lainnya? Ternyata kondisi seperti ini dapat disebabkan oleh faktor lain, berikut ini merupakan beberapa faktor penyebab kulit berminyak :

1. Faktor genetik- faktor genetik atau gen merupakan salah satu faktor yang diturunkan oleh salah seorang keluarga seperti ayah, ibu, nenek atau kakek. Jika salah satu dari mereka memiliki kondisi serupa berarti anda atau keturunan berikutnya memiliki resiko lebih besar memiliki kulit wajah berminyak.

2. Faktor kosmetik - sebaiknya sebelum memilih produk kecantikan atau kosmetik pastikan tidak mengandung zat yang dapat memicu minyak pada kulit wajah, karena ada beberapa jenis produk yang mengandung zat kimia yang dapat menyebabkan produksi minyak berlebih. Pilih juga kosmetik yang sesuai dengan tipe jenis kulit anda.

3. Faktor cuaca – cuaca merupakan faktor yang dapat meningkatkan produksi minyak menjadi meningkat, seperti suhu cuaca yang meningkat dan kelembapan. Namun tenang saja karena kondisi seperti ini tidak akan berlangsung lama dan masih dapat diatasi dengan mudah, walaupun terjadi secara rutin.

4. Faktor obat obatan – jika sedang sakit yang mengharuskan anda untuk mengkonsumsi obat-obatan, sebaiknya konsultasikan pada dokter anda. Karena kemungkinan obat obat tersebut memiliki efek yang dapat mengakibatkan produksi minyak berlebih.

5. Faktor hormon – perubahan hormon yang terjadi pada wanita ketika datang menstrulasi, hamil, menopause yang memicu kelenjar minyak berlebih.

6. Faktor stres – stres ternyata tidak hanya berpengaruh pada kesehatan tubuh, namun juga terhadap kesehatan kulit sehingga tubuh memproduksi minyak berlebih. Maka tak jarang orang yang sedang stres raut mukanya terlihat berantakan, kusam dan tidak bercahaya.

7. Faktor yang terakhir yaitu alat kecantikan – ternyata tidak hanya produk kecantikan yang dapat menyebabkan produksi minyak berlebih, namun sama hal juga dengan alat kosmetik. Contoh, seperti alas bedak yang akan mengganggu kestabilan kelembaban kulit.
Baca juga : Tips memutihkan kulit wajah dengan jeruk nipis
Oke, sampai disini dulu ya pembahasan mengenai penyebab wajah berminyak yang dapat dapat menambah pengetahuan dibidang kecantikan. terima kasih juga telah meluangkan waktu untuk membaca sampai tuntas artikel informasi kesehatan diatas. Jangan lupa bantu share juga ya ke teman teman yang lainya agar lebih bermanfaat.

Related Posts

7 Penyebab Kulit Wajah Berminyak
4/ 5
Oleh